Cirebon

Ribuan Jemaah Hadiri Haul Ke 19 Almaghfuroh Syarif Muhammad bin Syekh bin Yahya di Pondok Pesantren Jagasatru

114
×

Ribuan Jemaah Hadiri Haul Ke 19 Almaghfuroh Syarif Muhammad bin Syekh bin Yahya di Pondok Pesantren Jagasatru

Share this article
GemaMadani.com - Ribuan Jemaah Hadiri Haul Ke 19 Almaghfuroh Syarif Muhammad bin Syekh bin Yahya di Pondok Pesantren Jagasatru3
Foto : Panitia Haul Ponpes Jagasatru

CIREBON, GemaMadani.com – Ribuan jemaah memadati area Pondok Pesantren Jagasatru, dalam acara Haul Ke 19 Almaghfuroh Syarif Muhammad bin Syekh bin Abu Bakar bin Yahya (Kang Ayip Muh) Kelurahan Jagasatru, Kecamatan Pekalipan, Kota Cirebon. Jum’at (15/6/2025).

Terpantau yang menghadiri acara haul tersebut, Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar serta para Kyai, ulama, ustad, masyarakat dan alumni Ponpes Jagasatru memenuhi aula dan pelataran serta halaman pondok.

Hanya sekedar mengingatkan, sejarah singkat Al Habib Muhammad bin Syekh bin Abu Bakar bin Yahya, lahir di Cirebon, pada hari Jum’at 11 Rabiul Awal 1351 H bertepatan dengan 15 Juli 1932 H.

Dan beliau wafat pada hari Selasa Maghrib 26 Desember 2006, saat itu jagat Cirebon seakan kelabu, dan bersedih mendung menggelayuti bumi Cirebon, karena kekasih Alloh telah dipanggil oleh Sang Maha Pencipta. Isak tangis menyelimuti bumi Cirebon, karena Kiai kharismatik yang merangkul semua kalangan dan sangat toleransi kepada penganut agama lain telah tiada. Dan dimakamkan di TPU Jabangbayi, Kesambi, Kota Cirebon.

Beliau adalah pengasuh Pondok Pesantren Jagasatru yang berdiri sejak tahun 1948, beliau merupakan ulama kharismatik yang selalu berpenampilan rapi dengan ciri khas pakaian dan celana putih, sangat disegani oleh warga Cirebon karena dakwahnya yang merangkul semua elemen masyarakat. Beliau juga salah satu guru dari ulama asal Pekalongan yakni Maulana Habib Luthfi bin Yahya.

GemaMadani.com - Ribuan Jemaah Hadiri Haul Ke 19 Almaghfuroh Syarif Muhammad bin Syekh bin Yahya di Pondok Pesantren Jagasatru2
Foto : Panitia Haul Ponpes Jagasatru

Dalam rangkaian acara, sambutan tuan rumah dipimpin langsung salah satu anak mendiang Kang Ayip Muh, yakni Habib Hasanain bin Syarif Muhammad bin Syekh bin Yahya.

Habib Hasanain, mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas kedatangan para hadirin, yang masih bisa meluangkan waktu hadir di acara Haul ke 19 ayahanda Kang Ayip Muh.

Baca Juga :  22 ASN Kota Cirebon Terima SK Pensiun, Wali Kota : Pengabdian adalah Warisan Moral

“Ini merupakan suatu kehormatan bagi kami keluarga besar ponpes Jagasatru, masih bisa datang dan mendo’akan ayahanda kami.” ucap anak ke 9 dari Almarhum Kang Ayip Muh.

Lebih lanjut, Habib Hasanain dalam acara haul ini akan tetap dilangsungkan tiap tahunnya, karena dengan haul ini, kita bersama bisa saling silaturahmi dan saling mendo’akan.

“Ini merupakan haul ke 19 dan alhamdulillah tiap tahunnya bisa berjalan dengan lancar dan khidmat, dengan penuh harap semoga kita semua bisa menjadikan haul ini bisa mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan, dan bisa diambil hikmahnya.” Tutur Kang Ayip Hasanain, juga sebagai Ketua MUI Kota Cirebon.

Sementara itu, do’a maulid dipimpin oleh Habib Abdul Hamid bin Abdullah bin Yahya, kekhusuan terlihat saat do’a dipanjatkan sambil menengadahkan kedua tangan dan di aamiini oleh ribuan orang jamaah.

Akhir acara, do’a penutup dipimpin langsung Habib Tohir bin Muhammad bin Yahya, Habib Tohir Sesepuh dari Ponpes Jagasatru sekaligus menantu dari Kang Ayip Muh.

Acara Haul ini dimulai pukul 13.00 hingga 16.00 Wib berjalan lancar dan seluruh jemaah makan bersama sebelum pulang dijamu makan nasi kebuli.
(Yus)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *